Tuesday, November 1, 2011

Contoh studi kasus dalam organisasi di benua amerika


Kampanye PBB Pecahkan

Rekor Guinness

Kampanye Milenium PBB adalah mobilisasi massa terbesar sepanjang sejarah.

KAMIS, 22 OKTOBER 2009, 10:46 WIB
Heri Susanto, Harriska Farida Adiati

VIVAnews – Lebih dari 173 juta orang di 120 negara ikut hadir dalam kampanye Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang bertujuan untuk menekan pemerintah agar segera mengakhiri kemiskinan global. Kampanye Milenium PBB sebagai penyelenggara acara akbar tersebut menyebutnya sebagai mobilisasi massa terbesar sepanjang sejarah.

Kampanye bertajuk "Stand Up, Take Action, End Poverty Now!" yang diselenggarakan akhir pekan lalu itu berhasil merangkul 173.045.325 orang. Jumlah tersebut lebih besar dibanding acara yang sama tahun lalu. PBB, Rabu 21 Oktober 2009, mengatakan, kampanye tersebut memecahkan rekor dunia Guinness.

Seperti dikutip dari laman Channel News Asia, acara tersebut dimeriahkan sekitar 3.000 pertunjukan musik, teatrikal, dan olahraga yang muncul bergantian di berbagai negara. Kampanye tersebut merupakan pengingat dari PBB, satu tahun setelah krisis finansial terjadi, tujuan pengurangan kemiskinan oleh PBB menjadi sesuatu yang meragukan.

Salah satu Tujuan Pembanguan Milenium yang ditetapkan oleh para pemimpin negara dalam sidang tahun 2000 adalah untuk mengakhiri kemiskinan global pada 2015.

Direktur Kampanye Milenium PBB, Salil Shetty mengatakan, “Mobilisasi massa tersebut mengirimkan pesan jelas bagi para pemimpin dunia bahwa ada permintaan skala global, besar, dan universal untuk menghapus kemiskinan dan mencapai Tujuan Pembangunan Milenium.”

• VIVAnews

No comments:

Post a Comment